Rekomendasi Harga Hp 1 Juta Terbaik Tahun 2021
indonesiapopuler.id | Harga Hp 1 Juta Terbaik Tahun 2021 – Di penghujung akhir tahun 2020 yang akan berakir dalam hitungan hari tentunya akan membawa perubahan di ranah gadget tanah air secara khusus di pasaran harga, terutama buat Anda yang tengah mencari ponsel android bisa saja membutuhkan seri hp yang mampu menunjang kegiatan keseharian. Rentang harga 1 jutaan adalah pasar yang masih banyak peminat maupun pemain di pasar ini, dengan hadirnya berbagai seri hp murah sejutaan yang masih bisa di andalkan di tahun 2021. Berikut ini Indonesia Populer akan berbagi ulasan menarik terkait Rekomendasi Harga Hp 1 Juta Terbaik Tahun 2021 untuk Anda.
Spek Harga Hp 1 Juta Terbaik Tahun 2021
- Redmi 9C
Pilihan pertama datang dari vendor Redmi dengan seri 9C yang mana disokong dengan baterai sebesar 5000 mAh dan juga chipset Helio G35 sebagai salah satu kelebihan hp Redmi 9C. Pilihan memori RAM sebesar 2 GB dan 3 GB juga menjadi opsi menarik selain tentunya pilihan kapasitas penyimpanan yakni 32 GB dan 64 GB.
Spesifikasi Redmi 9C :
- Layar: IPS LCD, 6.53 inches
- Chipset: Mediatek Helio G35 (12 nm)
- CPU: Octa-core 2.3 GHz Cortex A53
- GPU: PowerVR GE8320
- RAM: 2 GB, 3 GB
- Memori Internal: 32 GB, 64 GB
- Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
- Kamera Belakang: Triple 13 MP, 5 MP, 2 MP
- Kamera Depan: 5 MP
- Baterai: Non-removable Li-Po 5000 mAh
2. Realme C11
Harga Hp 1 Juta Terbaik Tahun 2021 berikutnya adalah seri Realme C11 yang mana secara spek hampir mirip dengan Redmi 9C diatas, kelebihan Realme C11 adalah dari sisi chipset Helio G35, kapasitas baterai sebesar 5000 mAh maupun pilihan RAM sebesar 2 dan 3 GB. Bisa dijadikan opsi menarik buat Anda yang tengah mencari ponsel sejutaan dengan spek menarik.
Spesifikasi Realme C11 :
- Layar: IPS LCD 6,5 inci, 720 x 1560 pixels
- Chipset: Helio G35 (12 nm)
- GPU: PowerVR GE8320
- RAM: 2/3 GB
- Memori Internal: 32 GB
- Memori Eksternal: microSDXC (dedicated slot)
- Kamera Belakang: 13 MP + 2 MP
- Kamera Depan: 5 MP
- Baterai: Non-removable Li-Po 5000 mAh
3. Redmi 9A
Pilihan lain dari vendor Redmi dengan seri 9A yang juga menyasar pasar entry level di kisaran harga sejutaan, kelebihan hp Redmi 9A antara lain adalah chipset MediTek Helio G25, layar HD+ Dot Drop Display dan juga baterai sebesar 5000 mAh. Yang menarik dari ponsel android ini adalah kamera sebesar 13MP dengan sokongan AI.
Spesifikasi Redmi 9A :
- Layar: IPS LCD, 6.53 inches
- Chipset: MediaTek Helio G25 (12 nm)
- CPU: Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53
- GPU: PowerVR GE8320 (650 MHz)
- RAM: 2 GB dan 3 GB
- Memori Internal: 32 GB
- Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
- Kamera Belakang: 13 MP
- Kamera Depan: 5 MP
- Baterai: Non-removable Li-Po 5000 mAh
4. Infinix Smart 5
Salah satu vendor yang bermain di pangsa pasar entry level, menghadirkan seri Infinix Smart 5 dengan kelebihan di sisi kapasitas baterai sebesar 5000 mAh dan juga hadirnya fitur finger print. Namun sayang chipset masih menggunakan seri MediaTek Helio A20 yang menjadi chipset terendah di keluarga Helio, biarpun begitu seri Infinix Smart 5 ini masih termasuk dalam Harga Hp 1 Juta Terbaik Tahun 2021.
Spesifikasi Infinix Smart 5 :
- Layar: IPS LCD, 6.6 inches
- Chipset: Mediatek MT6761D Helio A20 (12 nm)
- GPU: PowerVR GE8320
- RAM: 2 GB, 3 GB
- Memori Internal: 32 GB, 64 GB
- Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
- Kamera Belakang: 13 MP + QVGA + QVGA (model X657)
- 8 MP + QVGA (model X657C)
- Kamera Depan: 8 MP
- Baterai: Non-removable Li-Po 5000 mAh
5. Luna X Pro
Tak Ketinggalan vendor lokal juga mengambil di kelas sejutaan ini, Luna X Pro membawa RAM 4 GB dan juga chipset Helio P22 maupun hadirnya layar resolusi HD+ sebagai kelebihan Luna X Pro.
Spesifikasi Luna X Pro :
- Layar: 6.88 inch HD+
- Chipset: MediaTek Helio P22
- CPU: Octa-core
- RAM: 4 GB
- Memori Internal: 32 GB
- Memori Eksternal: –
- Kamera Belakang: 13MP + Dual Camera + Flash
- Kamera Depan: 5 MP
- Baterai: 4.100 mAh
6. Samsung Galaxy M10
Vendor Samsung mengeluarkan seri Galaxy M10 untuk bertarung di pasar hp sejutaan ini, sokongan layar PLS TFT dan juga chipset Exynos 7870 memang masih berada di bawah dari seri seri kompetitornya di harga 1 jutaan. Namun secara kegunaan hp Samsung Galaxy M10 mampu digunakan untuk keperluan sehari hari mulai dari komunikasi, hiburan, browsing dan juga sosial media.
Spesifikasi Samsung Galaxy M10 :
- Layar: PLS TFT 6,22 inci, 720 x 1520 pixels
- Chipset: Exynos 7870 Octa (14 nm)
- GPU: Mali-T830 MP1
- RAM: 2 GB
- Memori Internal: 16 GB
- Memori Eksternal: microSD, up to 512 GB (dedicated slot)
- Kamera Belakang: 13 MP + 5 MP
- Kamera Depan: 5 MP
- Baterai: Non-removable Li-Ion 3400 mAh
7. Redmi 8A
Pilihan lainnya di Harga Hp 1 Juta Terbaik Tahun 2021 yakni seri Redmi 8A yang mana bisa dijadikan pilihan menarik tentu saja mempunyai sisi berbeda dari seri kompetitornya. Kelebihan Redmi 8A di antaranya baterai kapasitas 5000 mAh dengan kemampuan fast charging 18W, layar dilengkapi pelindung Corning Gorilla Glass 5 maupun body hp ini tahan terhadap percikan.
Spesifikasi Redmi 8A :
- Layar: IPS LCD 6,2 inci
- Resolusi Layar: 720 x 1520 pixels
- Chipset: Snapdragon 439 (12 nm)
- CPU: Octa-core (2×2.0 GHz Cortex-A53 & 6×1.45 GHz Cortex A53)
- GPU: Adreno 505
- Memori Internal: 32 GB 2 GB RAM, 32 GB 3 GB RAM, 64 GB 4 GB RAM
- Memori Eksternal: microSD, up to 512 GB (dedicated slot)
- Kamera Belakang: 12 MP, f/1.8, 1/2.55″, 1.4µm, dual pixel PDAF, LED flash, HDR
- Kamera Depan: 8 MP, f/2.0, 1/4″, 1.12µm, HDR
- Baterai: Non-removable Li-Po 5000 mAh
8. Infinix Smart 4
Hadir dengan spek umum yang sama dengan para kompetitornya di kelas hp sejutaan, namun kelebihan Infinix Smart 4 adalah layar IPS yang luas yakni sebesar 6,6 inchi dan sokongan baterai sebesar 4000 mAh.
Spesifikasi Infinix Smart 4 :
- Layar: IPS LCD 6,6 inci
- Resolusi Layar: 720 x 1600 pixels
- Chipset: Mediatek MT6761 Helio A22 (12 nm)
- CPU: Quad-core 2.0 GHz Cortex-A53
- GPU: PowerVR GE8320
- Memori Internal: 32 GB, 2 GB RAM
- Memori Eksternal: microSD, up to 256 GB (dedicated slot)
- Kamera Belakang: 8 MP, f/1.8, PDAF + QVGA, LED flash, panorama, HDR
- Kamera Depan: 5 MP
- Baterai: Non-removable Li-Po 4000 mAh
9. Advan G3 Pro 2020
Harga Hp 1 Juta Terbaik Tahun 2021 juga hadir dari vendor lokal lainnya yakni seri Advan G3 Pro 2020 dengan keungggulan pada hadirnya aplikasi khusus Genflix untuk streaming film dan Gtunes untuk streaming musik lokal. Kelebihan hp Advan G3 Pro 2020 adalah fitur face ID
Spesifikasi Advan G3 Pro 2020 :
- Layar: IPS LCD 6,3 inci
- Resolusi Layar: 720 x 1520 pixels
- Chipset: Spreadtrum Unisoc SC9863A (28 nm)
- CPU: Octa-core ARM Cortex™-A55 (1.6 GHz+1.2 GHz)
- GPU: IMG8322 hingga 550 MHz
- Memori Internal: 64 GB, 4 GB RAM
- Memori Eksternal: microSD, up to 128 GB (dedicated slot)
- Kamera Belakang: 13 MP + VGA
- Kamera Depan: 8 MP
- Baterai: Non-removable Li-Po 3000 mAh
10. Infinix Hot 9 Play
Harga hp di rentang sejutaan semakin menarik dengan hadirnya seri Infinix Hot 9 Play, salah satu vendor yang setia bermain di kelas entry level. Kelebihan Infinix Hot 9 Play adalah pada sisi baterai sebesar 6000 mAh dan juga hadirnya dapur pacu Helio A22 cukup mampu membawa seri hp Infinix sejutaan ini digunakan sehari hari.
Spesifikasi Infinix Hot 9 Play :
- Layar: IPS LCD, 6.82 inches
- Chipset: Mediatek MT6761 Helio A22 (12 nm)
- GPU: PowerVR GE8300
- RAM: 2 GB
- Memori Internal: 32 GB
- Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
- Kamera Belakang: 13 MP + QVGA
- Kamera Depan: 8 MP
- Baterai: Non-removable Li-Po 6000 mAh
Pilihan Harga Hp 1 Juta Terbaik Tahun 2021
Diatas adalah beberapa hp pilihan dari Indonesia Populer di awal tahun 2021 untuk rentang harga sejutaan yang bisa dijadikan pilihan tepat buat Anda yang tengah mencari ponsel Android murah. Harga Hp 1 Juta Terbaik Tahun 2021 di atas berdasarkan harga di beberapa toko online terkemuka, jadi bisa saja terjadi perbedaan harga antar satu toko dengan toko lainnya. Simak juga ulasan menarik lainnya terkait bagaimana cara mendapatkan bantuan 600 ribu